Kongres 2018 Computer Community "Berbagi, Berkarya, Berjaya, Berkarakter"



PeKa News - Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Computer Community (CC) Universitas Banten Jaya mengadakan acara kongres dalam rangka pembaharuan kepengurusan. Sabtu (20/10/2018). 





Aan Ansori selaku wakil ketua umum CC periode 2017/2018 menuturkan "hari ini kita melakasanakan kegiatan kongres UKM Computer Community. Diadakannya kongres ini, untuk pembentukan kepengurusan yang baru," ujarnya.



Acara pembukaan kongres dimulai pada pukul 10:00 WIB bertempat di ruang kelas 4.3.1.1 Kampus 1 UNBAJA. Dihadiri oleh Kepala Bagian Kemahasiswaan dan perwakilan anggota organisasi mahasiswa UNBAJA.



Aan berpesan "siapapun yang menjadi ketua umum selanjutnya dan kepengurusan yang baru,  kita teruskan kegiatan yang belum terlaksana pada kepengurusan sebelumnya," ungkapnya.

Dari kongres ini menghasilkan ketua umum terpilih 2018/2019 Ilham Ilahi dan wakil ketua umum terpilih Ma'mun Amri. (L)
Kongres 2018 Computer Community "Berbagi, Berkarya, Berjaya, Berkarakter" Kongres 2018 Computer Community "Berbagi, Berkarya, Berjaya, Berkarakter" Reviewed by PeKa UNBAJA on October 22, 2018 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.